Jumat, 18 Juni 2010

Pengendalian Diri,................

Bila ada kebajikan dalam hati, akan ada keindahan watak. Bila ada keindahan watak,akan ada keharmonisan dalam rumah tangga.Bila ada keharmonisan dalam rumah tangga,akan ada ketentraman dalam negara. Bila ada ketentraman dalam negara akan ada kedamaian di dunia. ( Sai Baba )

Selama berabad-abad sejarah telah membuktikan bahwa wanita memiliki keberanian, pandangan, dan kecerdasan yang diperlukan untuk menyelami pengetahuan dan disiplin kerohanian. Wanita adalah pendamping suaminya dalam memenuhi kewajiban dan hak bagi orang yang menikah serta menempuh hidup berumah tangga. Tidak cukuplah bila anggaran rumah tangga seimbang,seorang istri dan ibu harus mengetahui seninya pandangan hidup yang seimbang yang tidak terpengaruh oleh keberhasilan dan kesulitan, untung atau rugi, kemenangan atau kekalahan. Keseimbangan ini hanya dapat diperoleh dengan menaruh kepercayaan dan keyakinan kepada Tuhan yang bersemayam dalam diri kita.Ada satu disiplin yang harus kau perhatikan, yaitu pengendalian indera. Bila kau bebaskan inderamu tanpa kendali,mereka akan menjerumuskan engkau kedalam bencana. Belajarlah bermeditasi agar inderamu dapat dikendalikan dan kehendakmu dapat kau arahkan ke dalam batin untuk menguasai perasaan dan emosi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar